Tanjabtim, J24- Aliansi Relawan Ganjar-Mahfud (ARGAMA) Jambi menyasar permukiman penduduk di ujung timur wilayah Provinsi Jambi, tepatnya di Muarosabak, Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Tim Argama Jambi menemui masyarakat sembari memberikan baju kaos bergambar paslon Capres-Cawapres Ganjar Pranowo-Manfud MD. Warga tampak sangat antusias menerima blusukan Argama Jambi.
Koordinator Daerah ARGAMA Provinsi Jambi Saut Yansen mengatakan, ARGAMA Jambi dideklarasikan pada 14 Januari 2024, setidaknya ada 17 nama organisasi relawan Ganjar-Mahfud yang tergabung dalam ARGAMA Jambi.
Argama Jambi terus menjumpai rakyat untuk memperkenalkan Program Unggulan Paslon Capres Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Sembilan program unggulan itu diantaranya 1.Bansos dilanjutkan, nilainya ditingkatkan, ngurusnya cukup dengan EKTP, 2.Satu anak dari keluarga miskin dikuliahkan negara, 3.SMK Gratis untuk warga miskin, lulus langsung langsung kerja, 4.Kuota pupuk bersubsidi ditambah dan akan dibangun tiga pabrik pupuk, 5.Hutang macet petani dan nelayan dihapus, 6. Android dan internet gratis untuk siswa SD hingga SMA, 7. Guru ngaji diberi gaji, 8.Semua kader Posyandu diberikan uang saku, 9.Satu desa dibangun satu fasilitas kesehatan dan satu Nakes. (J24-AsenkLeeSaragih)
Galeri Foto ARGAMA Jambi Saat mengunjungi warga di Muarosabak, Kabupaten Tanjabtim. (Foto-Foto: Saut Yansen)
BERITA LAINNYA
- Ganjar Pranowo Dimata Rakyat Indonesia, Bersahaja
- Lomba Mancing Ikan Mas di Donorejo Kota Jambi Minggu 20 Oktober 2024, Insert Rp 1 Juta, Hadiah TB 1 Rp 60 Juta
- Setelah Sekian Lama Vakum, Kolam R&R (Telaga Ratu) Buka Lagi, Ayo Jangan Ketinggalan
- Galeri Foto Ganjar Pranowo Blusukan Nusantara
- Kenalkan Mahfud ke Basis Pemilih, PPP Yakin Raih 85% Suara di Madura
- Mahfud Md: Pilihlah Pemimpin yang Punya Sifat Nabi
0 Komentar